Perempuan Ini Menulis Novel Menggunakan BlackBerry



Mungkin Anda sering mengetik status di Facebook atau Twitter dengan menggunakansmartphone. Tapi, pernahkah Anda berpikir untuk menulis novel dengan menggunakan BlackBerry?

Apa yang dilakukan perempuan asal London ini bukan suatu hal lazim dilakukan oleh seorang penulis novel. Biasanya para penulis menggunakan pena dan kertas atau mengetik di komputer. Namun Georgina Campbell justru menulis novel dengan bermodal BlackBerry yang ia operasikan dengan kedua jempolnya saja.

Dilansir DailyMail, perempuan berusia 41 ini mengetik novel dengan panjang total 55.600 kata dengan menggunakan aplikasi MemoPad yang terdapat pada BlackBerry-nya. Apa yang ia lakukan ini sebenarnya untuk menjawab tantangan putrinya, Lorra pada tahun 2011.

Novel berjudul The Kickdown Girls ini ia tulis selama empat bulan. Novel itu kini telah dirilis dan dapat dibeli di toko online Amazon.

Campbell, yang bekerja sebagai juru masak di Kedutaan Besar AS di London ini, mengatakan bahwa BlackBerry miliknya adalah alat untuk mengetik paling praktis digunakan karena ia bisa menulis di mana saja dan kapan saja tanpa harus memposisikan diri di depan komputer selama berjam-jam untuk mengetik buku.

"Dengan BlackBerry, saya dapat menulis di dalam kereta api, di sela-sela pekerjaan, saat menunggu bis kota, bahkan saat berada di dalam bathtub ketika mandi. Saya dapat menulis di mana saja," ujar Campbell.

Comments
0 Comments

Belum ada komentar untuk "Perempuan Ini Menulis Novel Menggunakan BlackBerry"

Posting Komentar


Komentar Yang Bersifat Provokasi, Pornografi, Pelecehan dan Promosi Tidak Akan di Muat

Terimakasih