Daftar Orang Terpintar di Dunia Saat Ini



Menilai seseorang pintar atau tidak sebenarnya bisa dilihat dari banyak kriteria. Mulai dari IQ dan juga berapa banyak penelitian dan hasil karya ilmiah yang ia buat. Namun pada umumnya memang nilai IQ digunakan untuk menghitung kecerdasan seseorang. Di dunia ini sebanyak 50% manusia hanya memiliki IQ 90-110, dan itu termasuk golongan manusia yang memiliki kecerdasan rata-rata. Sementara itu hanya 0,5% dari 7 milyar manusia yang memiliki IQ diatas 140, yang berarti benar-benara jenius.

Berikut ini beberapa orang terpintar di dunia yang masih hidup sampai saat sekarang.

KIM UNG-YONG (50 thn)


Semasa kecil, pria yang lahir di Korea Selatan ini disebut sebagai ‘anak ajaib, karena diusianya yang baru dua tahun, ia sudah menguasai 4 bahasa asing (Jepang, Inggris, Jerman dan Portugis) dan hanya butuh waktu 1 bulan untuk mempelajari satu bahasa. Namanya juga tercatat dalam rekor dunia sebagai anak dengan IQ tertinggi, yaitu 210. Di usia 4 tahun ia sudah menjalani tes perguruan tinggi dan di usia 8 tahun ia sudah direkrut bekerja untuk NASA di AS.

SIR ANDREW WILES (59 thn)


Ia merupakan ahli matematika asal Inggris yang berhasil memecahkan sebuah masalah matematika yang tak terpecahkan selama 382 tahun yang dinamakan Teorema Terakhir Femat. Saking pintarnya, pria ber-IQ 170 ini diberi gelar ksatria oleh kerajaan Inggris karena kejeniusannya di bidang matematika.

CHRISTOPHER HIRATA (30 thn)


Pria ber-IQ 225 ini juga merupakan seorang anak ajaib, karena di usia 14 tahun ia sudah bekerja untuk perusahaan raksasa Caltech, dan di usia 16 tahun ia sudah bekerja bersama NASA untuk mengerjakan proyek pendaratan di Mars. Ia juga menyabet gelar sebagai peraih medali emas termuda di ajang Olimpiade Fisika Internasional. Ia memenangkan medali emas di usia 13 tahun.

TERRENCE TAO (37 thn)


Pria dengan IQ mencapai 230 ini merupakan anak ajaib. Ketika usianya baru 2 tahun, Tao sudah bisa mengerjakan soal matematika, dan di usia 9 tahun ia mampu mengerjakan soal matematik untuk tingkat universitas. Tao juga sudah menyabet gelar profesor dan mengajar di Universitas California, Los Angeles pada usia 24 tahun.

Comments
0 Comments

Belum ada komentar untuk "Daftar Orang Terpintar di Dunia Saat Ini"

Posting Komentar


Komentar Yang Bersifat Provokasi, Pornografi, Pelecehan dan Promosi Tidak Akan di Muat

Terimakasih